ASSALAMU'ALAIKUM...SELAMAT DATANG DI BLOG PKPU SURABAYA!!!!

Thursday, December 15, 2011

Dinkes dan PKPU Targetkan Tak Ada Lagi Gizi Buruk

BOJONEGORO - Pengentasan gizi buruk merupakan salah satu permasalahan penting yang perlu diperhatikan bagi masyarakat. Pasalnya, gizi buruk pada balita nantinya akan berdampak pada kualitas sumber daya manusia di Indonesia.

Mengingat hal tersebut, PKPU mengadakan pertemuan dengan Dinas Kesehatan Bojonegoro untuk evaluasi dan menyiapkan program untuk dua bulan ke depan. Acara tersebut dilaksanakan pada hari Rabu (7/12/2011) di kantor Dinas Kesehatan Bojonegoro. Nantinya, program pengentasan gizi buruk ini akan melibatkan bidan, kader Posyandu, PKPU dan Dinas Kesehatan. Selain itu, permasalahan gizi buruk tampaknya juga menggugah hati Mobil Cepu Limited (MCL) untuk mendukung program tersebut dengan menyumbangkan dananya.


Koordinator Divisi Kesehatan PKPU Surabaya, Khoirul Bariyah berharap dengan adanya program kesehatan selanjutnya, tidak ada lagi balita yang menderita gizi buruk. Hal tersebut juga sejalan dengan keinginan Kepala bidang gizi Dinkes Bojonegoro, Ari. “Kami mentargetkan angka gizi buruk harus mencapai 0%,” ujarnya.

Di akhir acara, PKPU memberikan souvenir pada bidan dan kader Posyandu Bojonegoro. Pemberian bingkisan tersebut dilakukan sebagai tanda terima kasih karena kepeduliannya terhadap pengentasan gizi buruk. (pd/PKPU Surabaya)

0 comments:

PKPU in Action